Laksamana.id // Tanggamus Lampung-
Suasana penuh kehangatan dan kearifan lokal mewarnai penyambutan Kapolres Tanggamus yang baru, AKBP Rahmad Sujatmiko, S.I.K., M.H., saat tiba di Mapolres Tanggamus, Senin 21 April 2025.
Kedatangan perwira menengah lulusan Akademi Kepolisian Tahun 2005 itu disambut meriah dengan penampilan Tarian Adat Lampung yang dibawakan oleh Sanggar Seni SMAN 1 Kota Agung.
Tarian Bedana dan kreasi tari penyambutan ditampilkan dengan semarak, menggambarkan suka cita dan penghormatan kepada tamu-tamu kehormatan, khususnya kepada Kapolres yang baru.
Tak hanya itu, dua Polisi Cilik (Pocil) binaan Polres Tanggamus turut menyambut AKBP Rahmad Sujatmiko dengan penuh semangat dan disiplin.
Dalam momen haru sekaligus membanggakan itu, para Pocil mengalungkan bunga kepada Kapolres sebagai bentuk ucapan selamat datang dan penghormatan. Editor : SakaSumber : Tanggamus